20 Inspirasi Nonprofit Website Design

Ada beberapa organisasi ataupun perusahaan kecil yang memiliki keterbatasan anggaran sama seperti organisasi non profit. Banyak yang setuju jika mereka membutuhkan website yang efektif dan menarik. Di bawah ini merupakan contoh website organisasi non profit di dunia yang dirancang dengan rapi. Organisasi-organisasi ini membuktikan bahwa organisasi non profit juga dapat memiliki website yang besar dan dapat dijadikan inspirasi bagi Anda untuk membangun website baru.

Mereka yang menjadikan website sebagai prioritas utama dapat merasakan manfaat website seperti peningkatan sumbangan, keterlibatan anggota dan pendukung semakin meningkat, meningkatkan visibilitas dan kesadaran untuk tujuan utama mereka dan meningkatkan promosi untuk kegiatan organisasi. Anda bisa meminimalkan waktu, tenaga dan biaya untuk membangun website yang efektif dan menarik ini.

Berikut 20 nonprofit web design sebagai inspirasi Anda :

1. Housing Works

Nonprofit website design HOUSINGWORKS

Website menggunakan foto dan kutipan orang-orang dalam organisasi memberikan sentuhan pribadi dengan tujuan agar pengunjung akan merasa terhubung lebih dekat. Link “services” dan “Volunteer” terpampang jelas di homepage untuk memudahkan pengunjung. Daftar acara mendatang juga dapat langsung dilihat pengunjung di Homepage.

2. Too Young to Wed

Nonprofit website design TOO-YOUNG-TO-WED

Website ini menyuguhkan foto besar yang dapat diakses di homepage dan video di menu navigasi sehingga membuat pengunjung seakan terhubung langsung dengan gadis dalam foto maupun orang-orang dalam video. Pengunjung akan dibius dengan tampilan parallax scrolling website yang rapi dan menarik.

3. Child Aid

Nonprofit website design CHILD-AID

Organisasi ini menggunakan slide show gambar-gambar cantik pada saat kegiatan di lapangan. Di homepage juga terpampang jelas segala laporan kegiatan maupun agenda kegiatan yang akan dilakukan. Tidak lupa juga beberapa catatan kecil yang disorot, menjelaskan efek dari pekerjaan maupun kontribusi pendukungnya.

4. One

Nonprofit website design ONE

Website ini menggunakan desain flat dan sangat bersih dan tertata rapi. Mereka membangun website dengan responsive desain sehingga terlihat bagus pada setiap perangkat komputer, hp, tablet, dan lain-lain.

5. Glocal Ventures

Nonprofit website design GLOCALVENTURES

Foto-foto background besar adalah aspek yang paling berbeda dari desain website ini. Tekstur yang digunakan melalui desain juga menambahkan sentuhan yang indah. Link pada header seperti  “About Us”, “What We Do” dan “Get Involved” membuat pengunjung mudah mengenal organisasi ini dan ikut bergabung. Dalam homepage juga tercantum agenda kegiatan yang akan datang.

6. Michael J Fox

Nonprofit website design MICHAELJFOX

Webiste ini didesain dengan konsep clean and clear. Pengunjung baru yang awam akan disuguhi dengan pengenalan tentang medis pada menu utama yang ditata dropdown. Sedangkan layoutnya tertata dengan konsep grid yang rapi.

7. Global Oneness Project

Nonprofit website design GLOBALONENESSPROJECT

Desain website ini cukup sederhana. Cerita yang berbeda dari organisasi tersebut dapat dengan mudah diakses melalui menu navigasi. Link “Education” memungkinkan pengunjung website untuk mendapatkan informasi lebih lanjut dan ikut bergabung.

8. Twloha

TWLOHA

Desain website ini bersih dan responsive. Homepage ini dipenuhi dengan gambar dan link-link. Link seperti “Find Help”, “Learn”, “Get Involved”, and “Donate” memudahkan pengunjung untuk menemukan apa yang mereka cari. Menu navigasi menyediakan link-link ke halaman lain dan informasi penting lainnya.

9. Vittana

Nonprofit website design VITTANA

Desain responsive dan layout yang simpel memberikan pengalaman pengguna yang positif pada perangkat apapun. Dengan background foto full screen, tidak banyak yang Anda temukan pada halaman home, kecuali pernyataan tujuan organisasi yaitu “Through student loans,Vittana is graduating a generation beyond poverty.” Dan link-link seperti “Learn more about our impact”, “who we are” dan lain-lain dapat memberikan Anda informasi tentang organisasi ini.

10. Feeding America

nonprofit website design FEEDING-AMERICA

Misi organisasi ini adalah untuk “memberi makan orang lapar Amerika melalui jaringan nasional dari bank makanan anggota dan terlibat dalam perjuangan untuk mengakhiri kelaparan.” Website kelompok memiliki sejumlah besar informasi tentang data kelaparan di Amerika, menunjukkan bahwa organisasi adalah pemimpin pemikiran tentang masalah ini. Hal ini juga memberikan berbagai informasi dan sumber daya untuk keluarga yang membutuhkan bantuan pangan di situsnya.

11. Ambassadors for Life

Nonprofit website design AMBASSADORFORLIFE

Website ini menunjukkan 3 langkah bagaimana Anda bisa membantu, yaitu “See The Need” “form The Plan” dan “Impact the World” yang menunjukkan rincian tentang organisasi, penyebab  dan tujuan organisasi. Di bagian kanan Anda akan menemukan pesan positif “Change someone’s future” agar Anda terpanggil untuk bergabung menjadi pendukung.

12. Unicef

nonprovit website design UNICEF

Website ini dibangun dengan desain simpel menggunakan background putih bersih. Di homepage pengunjung akan disuguhi slide foto-foto dan video kegiatan organisasi. Pengunjung akan mudah mencari tahu informasi organisasi di main menu dengan dropdown full.

13. Save The Children

nonprovit website design SAVE-THE-CHILDREN

Dengan background bersih dan sederhana, website ini membuat pengunjung tertarik karena slider foto yang menampilkan potret anak kecil yang membutuhkan donasi. Selain itu ada laporan kegiatan organisasi dan jadwal kegiatan yang akan datang tercantum di homepage. Yang menarik, ada link ke twitter yang selalu update.

14. Sower of Seeds

Nonprofit website design SOWEROFSEEDS

Desain yang berkualitas tinggi ini akan membuat kesan menarik pengunjung dengan kuat saat pertama kali. Menu utama pada homepage memudahkan pengunjung untuk menemukan apa yang mereka cari. Selain slide foto di bagian atas, terdapat juga thumbnail foto kegiatan yang tidak berkaitan dengan organisasi di pojok bawah.

15. Ru4children

Nonprofit website design RU4CHILDREN

Website dibangun dengan konsep Parallax Desain dan fix header dengan foto background hitam putih. Pengunjung dapat langsung menemukan informasi organisasi di bagian “About”. Sedangkan di bawah terdapat link Instagram yang juga menampilkan berbagai foto berwarna.

16. Nature

nonprovit website design NATURE

Desain yang responsive dan layout yang simple, memudahkan pengunjung menelusuri apa yang mereka cari. Walaupun begitu, website organisasi ini tetap menarik dengan slide foto pemandangan yang indah dan beberapa thumbnail foto alam di bawahnya dan dilengkapi dengan berbagai contact yang dapat dihubungi untuk respon cepat.

17. Dadaab Stories

Nonprofit website design DADAABSTORIES

Website ini menggunakan full video yang menampilkan pengungsian dan orang-orang pada backgroundnya. Informasi tentang kemah pengungsian dan kehidupannya dapat dengan mudah ditemukan pada menu utama. Di bagian bawah juga menampilkan banyak foto dan video di pengungsian.

18. Public Art Fund

Nonprofit website design PUBLICARTFUND

Website sebuah organisasi yang berbasis seni ini menampilkan seni pada slide layar penuh di halaman homepage yang tentu saja sangat menarik pengunjung untuk berlama-lama menikmatinya. Link seperti “What’s Happening”, “About”, and “Projects” memudahkan oengunjung untuk mengetahui tentang organisasi tersebut dan apa saja kegiatannya. Pengunjung dapat terlibat dengan berbagai cara, misalnya menyumbangkan uang, membeli barang-barang dari toko, atau berlangganan newsletter.

19. Conservation

nonprofit website design CONSERVATION

Website ini langsung membius pengunjung pada kunjungan pertama dengan slide full foto yang indah. Di bawahnya merupakan efek unik yang menampilkan informasi tentang organisasi. Dan di paling bawah, pengunjung bisa menemukan berbagai link sosial media yang dapat mempererat hubungan donatur.

20. Iaomaimedical

Nonprofit website design IAOMAIMEDICAL

 

Di homepage pengunjung akan disuguhi slide foto orang-orang yang mendapat bantuan dari organisasi ini. Dengan desain yang simpel dan rapi, Anda bisa menemukan informasi organisasi pada menu utama.

Diluar 20 web design ini, masih begitu banyak desain nonprofit web yang sangat menarik yang dimiliki organisasi-oraganisasi besar dunia. Barangkali Anda ingin menambahkan?

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x